Ini Bosku! 5 Cara Mencari Modal Awal untuk Usaha Cepat dan Mudah

 Memiliki ide dan rencana bisnis yang inovatif saja tidak cukup untuk memulai sebuah bisnis atau usaha. Sebab, membangun sebuah bisnis juga membutuhkan modal yang cukup agar nantinya usaha tersebut dapat berkembang. Maka dari itu, modal menjadi hal utama yang harus disiapkan jika ingin membangun sebuah bisnis.

Baik modal ratusan ribu maupun puluhan juta, keduanya sama-sama memiliki peran penting untuk mengembangkan sebuah bisnis. Dengan modal yang cukup, maka pengembangan bisnis bisa dilakukan dengan lebih mudah dan cepat. Lantas, bagaimana cara mendapatkan modal usaha?

5 Cara Mencari Modal Awal untuk Usaha Cepat dan Mudah

Anda bisa mendapatkan modal awal usaha dengan beberapa cara berikut:

1. Gunakan Tabungan Pribadi

Langkah paling mudah untuk mendapatkan modal awal saat berencana membangun bisnis adalah menggunakan tabungan pribadi. Tentu saja, langkah ini hanya bisa dilakukan oleh Anda yang sudah memiliki penghasilan dari pekerjaan sebelumnya.

Untuk menggunakan tabungan pribadi sebagai modal usaha, Anda bisa memulainya dengan cara menyisihkan sebagian uang dari gaji yang didapatkan setiap bulannya. Menggunakan tabungan pribadi sebagai modal bisnis tentu sangat disarankan karena nantinya Anda tidak perlu pusing memikirkan hutang karena pinjaman dari pihak lainnya.

2. Jual Aset Milik Pribadi

Modal usaha juga bisa didapatkan dengan cara menjual aset milik pribadi. Aset yang dimaksud dapat berupa perhiasan, kendaraan, atau barang-barang berharga lainnya. Anda juga dapat menggabungkan tabungan yang dimiliki saat ini dengan uang hasil penjualan aset sebagai modal usaha. Dengan begitu, maka modal yang terkumpul akan semakin besar.

3. Cari Rekan Bisnis

Jika hanya mengandalkan modal dari tabungan pribadi dirasa terlalu berat, maka tidak ada salahnya bagi Anda untuk mencari rekan bisnis. Tujuannya adalah agar bisa mendapatkan tambahan modal usaha. Namun, pastikan untuk memilih rekan bisnis yang memiliki minat dan visi yang sama.

Sebelum memulai sebuah bisnis dengan teman, pastikan Anda sudah membahas rencana bisnis secara rinci. Mulai dari strategi bisnis yang akan dilakukan, goal yang ingin dicapai, hingga pembagian keuntungan. Dengan memiliki rekan bisnis, maka Anda juga akan mendapatkan partner untuk mendiskusikan ide-ide dalam mengembangkan bisnis.

4. Dapatkan Suntikan Dana dari Investor

Jika memungkinkan, cobalah untuk mencari investor yang mau menyuntikkan dana untuk program bisnis yang akan Anda bangun. Untuk mendapatkan investor, Anda bisa mengikuti workshop yang memberikan pelatihan dan akses bagi para pengusaha untuk mendapatkan modal bisnis. Dengan mengikuti workshop tersebut, maka semakin mudah untuk mendapatkan calon investor yang mau berinvestasi pada industri yang sesuai dengan bisnis Anda.

5. Ajukan Pinjaman Modal Usaha

Cara lain yang bisa dilakukan untuk mendapatkan modal usaha dengan cepat dan mudah adalah mengajukan pinjaman modal usaha. Pinjaman modal usaha bisa didapatkan dari orang-orang terdekat, seperti orang tua, sahabat, atau keluarga. Selain itu, modal usaha juga bisa didapatkan dengan mudah melalui aplikasi pinjaman uang online yang aman dan terpercaya.

Nah, salah satu rekomendasi aplikasi pinjaman online terbaik yang bisa Anda gunakan adalah Tunaiku. Produk dari PT Bank Amar Indonesia Tbk. ini menawarkan modal mulai dari 2 sampai 20 juta kepada para pengusaha yang membutuhkan modal usaha. Melalui aplikasi Tunaiku, Anda bisa mendapatkan modal usaha dengan cepat.

Syarat yang ditetapkan pun cukup mudah, yaitu berusia 21-55 tahun, WNI, memiliki rekening bank, punya pekerjaan dan penghasilan, serta memiliki KTP. Dengan syarat yang sangat mudah tersebut, tentunya semua orang bisa mendapatkan pinjaman modal dengan mudah dan praktis. Selain itu, Tunaiku dijamin aman karena sudah mengantongi izin usaha bank umum konvensional dari OJK.

Itulah sejumlah cara mencari modal awal untuk usaha cepat dan mudah. Melalui beberapa cara di atas, Anda bisa mendapatkan modal untuk berbisnis atau memulai usaha. Setelah mendapatkan modal yang cukup, pastikan untuk mengelola bisnis dengan baik agar nantinya bisa terus berkembang dan meraih kesuksesan.

Memiliki ide dan rencana bisnis yang inovatif saja tidak cukup untuk memulai sebuah bisnis atau usaha. Sebab, membangun sebuah bisnis juga membutuhka