Polisi Tantang 18 Pelaku Tawuran Uji Nyali di Gedung Angker, Berani?

Jika anda butuh jasa pembuatan blog silahkan hubungi www.oblo.co.id

Polisi Tantang 18 Pelaku Tawuran Uji Nyali di Gedung Angker, Berani?


JawaPos.com – Polsek Palmerah, Jakarta Barat kembali mengamankan 18 orang remaja yang diduga melakukan tawuran. Kasus ini terjadi di Kota Bambu Utara dan Jatipulo, Palmerah, pada Kamis (1/10).

Wakapolsek Palmerah AKP Bachrun sempat menunjukan sikap nyeleneh kepada 18 remaja tersebut. Dia menantang para pelaku tawuran itu untuk uji nyali.

“Kalian (18 remaja) beraninya tawuran saja tengah malem. Coba kalau uji nyali di gedung angker depan ini berani tidak?” kata Bachrun, Sabtu (3/10).

Gedung angker yang dimaksud Bachrun yakni gedung Polsek Palmerah yang sudah berdiri sejak zaman penjajahan Belanda. Menurutnya banyak kejadian mistis yang terjadi di lokasi tersebut.

“Pernah ada anggota saya yang mendengar orang menyapa ‘selamat malam pak’, saat dicari orangnya enggak ada,” ucapnya.

Tantangan ini diberikan kepada para remaja tersebut untuk menyadarkan mereka bahwa dengan tawuran bukan menandakan mereka terlihat hebat. “Kalau kalian bisa hadapin makhluk gaib di gedung ini baru bisa dibilang hebat dan jagoan,” jelas Bachrun.

Para remaja ini pun tak ada yang menerima tantangan Bachrun. Setelah mendapat pembinaan dari petugas, dan menandatangani surat pernyataan tidak akan mengulangi perbuatannya, para remaja ini dipulangkan kepada orang tuanya.


Polisi Tantang 18 Pelaku Tawuran Uji Nyali di Gedung Angker, Berani?