Ingin Jualan Gorengan tapi Bingung Mulai dari Mana? Ini Tipsnya

Ingin Jualan Gorengan tapi Bingung Mulai dari Mana? Ini Tipsnya
Gorengan telah lama menjadi kudapan masyarakat Indonesia. Peminatnya selalu saja ada. Mungkin pernah terbesit dalam pikiran kamu untuk memulai bisnis gorengan. Tapi, kamu tidak tahu caranya. Artikel ini akan mencoba membantu kamu yang lagi bingung ingin memulai usaha gorengan, tapi tidak tahu dari mana memulainya. Yuk, simak terus artikelnya.

Potensi Bisnis Gorengan
Potensi usaha gorengan sebenarnya cukup menjanjikan. Sebab, makanan ini sudah menjadi cemilan sehari-hari bagi masyarakat Indonesia saat bersantai, bekerja, hingga berkumpul bersama keluarga. Apalagi, hampir seluruh kalangan menyukainya, baik itu anak-anak, remaja, hingga dewasa. 

Mulai Jualan Online
Dengan website toko online yang lengkap dan praktis, tidak ada lagi penghalang untuk optimalkan peluang pertumbuhan bisnismu.

Banyak yang menjual gorengan dan rata-rata selalu habis. Artinya, peluang bisnis gorengan ini masih besar. Apalagi jika kamu memiliki ide bisnis yang unik dan kekinian, tentu ini akan membuat produk kamu menjadi berbeda. Tidak hanya menjadi jajanan kaki lima, tapi menjadi makanan atau jajanan favorit berbagai kalangan.

Jenis Makanan untuk Gorengan
Ada beberapa jenis makanan yang bisa jadi bahan gorengan, yaitu sebagai berikut

Tahu
Makanan ini selalu ada menjajakannya sebagai gorengan. Kamu bisa membuat aneka gorengan dengan tahu, baik itu tahu isi, tahu crispy, atau tahu pong tanpa isi yang digoreng dengan tepung.

Pisang
Ini juga umum menjadi salah satu dari aneka gorengan yang ada selama ini. Kamu bisa menjadikannya pisang goreng, pisang crispy, pisang molen, pisang nugget dengan topping coklat, keju, oreo, dan lainnya.

Jamur
Kamu juga bisa menjadikan jamur untuk aneka gorengan. Makanan ini tak kalah favorit. Kamu bisa menambah rasa jamur dengan bubuk balado, jagung bakar, ayam bakar, asin, dan lainnya.

Kentang
Kentang bisa juga kamu jadikan aneka gorengan. Kamu bisa menjadikannya hotdog kentang (hotang) dengan menggunakan tusuk sate, sosis, tepung terigu dan kentang goreng dengan topping keju mozarella di dalamnya. 

Kentang goreng juga bisa kamu tambahkan berbagai rasa bumbu balado, jagung bakar, bubuk cabe, bumbu kacang, bahkan kamu bisa mix dengan makanan lain. 

Tempe
Tempe juga kamu bisa jadikan sebagai makanan untuk bisnis ini. Kamu bisa membuat tempe goreng, mendoan. Biasanya, penyajian tempe mendoan bersama-sama dengan kecap. Tapi, kamu bisa inovasikan lagi agar lebih menarik dan berbeda dari lainnya. 

Cimol
Cimol atau aci digemol juga kamu jadikan aneka gorengan. Apalagi banyak yang menyukai makanan ini dan bisa kamu inovasikan menjadi makanan kekinian. Misalnya, cimol isi, cimol dengan berbagai rasa, dan sebagainya.

Ubi
Ubi juga bisa kamu jadikan bagian dari aneka gorengan. Kamu bisa jadikan ubi goreng, bola ubi dan menambahkan berbagai rasa juga menarik untuk dijual.

Batagor
Makanan dari adonan ikan dengan tepung ini bisa kamu inovasikan dan menyajikannya dengan makanan lain, seperti kentang dan siomay.

Misro
Biasanya misro dan comro dijual bersamaan. Misro berisi gula jawa merah dan rasanya manis. Kamu bisa jadikan makanan ini sebagai bahan jualan gorengan. 

Combro
Comro atau combro juga bisa kamu jadikan gorengan. Biasanya isinya oncom, semakin pedas rasanya makin enak. 

Rempeyek
Rempeyek bisa kamu jadikan gorengan untuk bisnis kamu. Makanan ini terbuat dari adonan tepung dicampur dengan kacang kemudian digoreng. 

Bakwan
Kamu bisa jadikan bakwan goreng untuk memulai bisnis kamu. Dengan berbagai inovasi, kamu bisa menambahkan sayuran atau jagung. 

Singkong
Singkong juga bisa kamu jadikan bisnis makanan. Kamu bisa jadikan singkong goreng, atau bahkan singkong lapis keju.

Modal Bisnis Gorengan
Setelah mengetahui berbagai jenis makanan yang bisa dijadikan bisnis adalah berapa modal untuk memulainya. Adapun modal untuk bisnis ini tidak terlalu besar. Minimal, untuk memulainya Rp4  juta. Uang tersebut untuk membeli atau membuat gerobak, peralatan masak, tabung gas, dan kompor. Jika di detailkan:

Gerobak Rp2 Juta
Peralatan masak Rp500 Ribu
Tabung gas dan kompor Rp500 Ribu
Tepung, bumbu, minyak, dan sebagainya untuk jualan sebulan Rp1 Juta.
Dengan menghitung biaya estimasi tersebut, kamu bisa mempersiapkan modal awal untuk membuka bisnis gorengan. Pengeluaran itu belum termasuk untuk biaya listrik dan lampu untuk menerangi gerobak.

Adapun keuntungan yang bisa kamu dapatkan cukup menjanjikan. Sebab, makanan ini masih menjadi salah satu kuliner favorit masyarakat. Pada musim dan bulan tertentu, omzet bisnis ini bisa meningkat, apalagi saat bulan puasa.

Misal estimasi harga satu produk seharga Rp2 ribu, terjual sebanyak 300 buah per hari. Dalam satu bulan atau 30 hari, kamu akan mendapatkan omzet Rp18 juta. Itu baru omzet, belum ada pengurangan biaya operasional setiap bulannya.

Apabila pengeluaran tiap bulan mencapai Rp10 juta, artinya kamu memiliki keuntungan bersih Rp8 juta rupiah tiap bulan. 

Tips Berjualan 
Setelah mengetahui perkiraan modal dan omzet, maka kamu perlu tips berjualan secara modern. Sebab, jika masih berjualan tradisional, tentu kamu akan kalah dari pebisnis lain. Kreativitas dan inovasi dalam berbisnis kamu perlukan untuk bersaing dengan pesaing dan menarik pembeli. Adapun tipsnya adalah sebagai berikut:

Seperti apa caranya? Coba tips berikut ini, ya!

Tentukan Fokus Produk
Pertama yang harus kamu lakukan adalah menentukan produk yang akan kamu jual. Apakah semua aneka gorengan kamu jual atau salah satu saja dulu. Sebaiknya, kamu buat salah satu dari aneka contoh makanan di atas untuk dibuat unik. Misal, bakwan sayur dengan menggunakan boks. 

Beri Nama atau Merek
Bisnis itu perlu merek atau nama. Maka buatlah nama agar bisnis kamu laris, misal Bakwan Go, Baso Aci Akang, dan sebagainya. Dengan nama ini, bisnis kamu yang tadinya kaki lima atau di pinggir jalan, kini naik kelas. 

Kreasikan Produk
Jangan ragu untuk melakukan inovasi dalam produk. Kamu bisa membuat resep baru, menambahkan bumbu-bumbu, dan menyajikannya dengan cara yang berbeda. 

Makin unik, semakin menarik pembeli yang belum pernah mencoba. Misalnya, bakwan kamu olah dengan ayam fillet goreng tepung dan disajikan dengan saus kekinian. 

Pilih Tempat Strategis
Kata orang, lokasi adalah penentu kesuksesan. Begitu juga dalam berbisnis. Semakin strategis lokasi jualan kamu dan dekat tempat keramaian maka peluang jualan kamu untuk berkembang dan sukses besar. Sebab, calon konsumen akan melihat dan tertarik untuk membeli produk kamu.

Buat Kemasan yang Keren
Meski yang kamu jual hanya makanan yang digoreng, tapi perlu ada kemasan untuk menarik pembeli. Jarang ada penjual yang menggunakan kemasan yahg menarik, apalagi menggunakan boks, paper bag, atau kemasan lain yang sudah disertai logo dan desain menarik. 

Terapkan Strategi Harga yang Benar
Tidak selalu produk yang murah dibeli pembeli. Sebab, konsumen sekarang sudah pintar, mereka akan membandingkan kualitas dan keenakan makanan yang mereka makan. Untuk itu kajilah harga yang akan kamu jual dan siapa target pasarnya. Apakah itu untuk siapa saja, menengah ke atas, dan sebagainya. Yang paling mudah untuk membuat harga adalah melihat pesaing dan bandingkan dengan biaya pengeluaran.

Gunakan Media Sosial untuk Promosi
Produk kamu perlu dipromosikan di media sosial. Buatlah akun media sosial bisnis kamu. Buatlah feed media sosial yang menarik agar calon konsumen tertarik. Kamu bisa memberikan informasi mengenai gizi yang terkandung dan manfaat makan makanan dari produk kamu. Jangan lupa promosikan sosial media kamu dengan bekerja sama dengan influencer.

Kamu juga bisa membuat promosi melalui konten sosial media. Untuk memancing rasa penasaran pembeli. 

Layani Pembelian Online
Untuk mejangkau pasar yang lebih luas, kamu bisa berkolaborasi dengan berbagai platform penjualan online, seperti GoFood, GrabFood, Shopee Food, Traveloka Food, dan sebagainya. Tujuannya adalah untuk memudahkan pembeli mendapatkan produk kamu dan meningkatkan penjualan. 

Selain itu, dengan bekerja sama platform penjualan online bagus untuk mengenalkan bisnis dan produk kamu ke konsumen.

Buat Website
Kamu juga bisa membuat website untuk menjual gorengan kamu. Dengan menggunakan website menjadikan bisnis kamu unik, karena jarang penjual gorengan mempunyai website jualan online.

Digital Marketing
Salah satu sarana digital marketing adalah memanfaatkan website. Kamu bisa mengiklankan produk yang di website untuk menarik pengunjung untuk membeli. Selain di website kamu juga bisa mengiklankan di media sosial.

Gunakan Banyak Cara Pembayaran
Semakin banyak cara pembayaran yang kamu tawarkan ke konsumen maka semakin mereka tertarik untuk membeli. Sebab, kamu telah memberikan mereka kemudahan pembayaran. 

Kamu bisa mendaftarkan berbagai platform pembayaran seperti OVO, GoPay, ShopeePay, QRIS, dan sebagainya.

Pelayanan Prima
Bisnis kamu memang di pinggir jalan, tapi tetap ke depankan pelayanan. Sebab, laris saja tidak cukup, pembeli juga harus dipuaskan dengan pelayanan. Apalagi jika bisnis kamu sudah terkenal dan membuat antrean konsumen. Maka, ada baiknya menyusun pelayanan dari konsumen datang hingga mendapatkan produk kamu.

Itulah semua hal tentang bisnis gorengan. Dari modal hingga bagaimana menjualnya ke konsumen. Semoga bermanfaat.

Mulai Jualan Online dengan LummoSHOP!
Dengan website toko online yang lengkap dan praktis, tidak ada lagi penghalang untuk optimalkan peluang pertumbuhan bisnismu.