Xbox Series X Disebut Bakal Boros Penyimpanan

Jika anda butuh jasa pembuatan blog silahkan hubungi www.oblo.co.id

Xbox Series X Disebut Bakal Boros Penyimpanan


JawaPos.com – Konsol game Microsoft Xbox Series X akan hadir dengan penyimpanan sebesar 1 TB. Kedengarannya memang banyak, tetapi ternyata Xbox Series X dilaporkan akan sangat boros penyimpanan.

Fakta ini terungkap menurut temuan GameSpot. Mereka yang mengklaim mendapatkan konsol game tersebut dalam fase awal menemukan bahwa hampir 200 GB dari penyimpanan 1 TB itu justru akan digunakan untuk file sistem itu sendiri.

Ini berarti bahwa pada dasarnya para gamer Xbox hanya memiliki 800 GB untuk meng-instal game mereka.

Lantas, apakah 800GB cukup? Agak sulit untuk mengatakannya, tetapi secara umum, banyak game modern saat ini memiliki ukuran lebih dari 100 GB dalam hal ukuran file, yang berarti Anda dapat memasang maksimal mungkin 6-7 judul game saja.

Namun, Microsoft sebelumnya menyatakan bahwa mereka memperkenalkan teknologi di Xbox Series X yang akan membuat game lebih ramah penyimpanan. Tetapi untuk hal tersebut, kita mesti menunggu dan melihat bagaimana hal itu diterjemahkan ke penggunaan di kehidupan nyata.

Jika Anda adalah tipe orang yang tidak mempertahankan game setelah menamatkannya, rasanya ini tidak akan menjadi masalah. Namun, bagi yang suka menyimpan game mereka, ini mungkin akan jadi masalah dalam jangka panjang.

Untungnya, ada cara untuk memperluas penyimpanan menggunakan kartu ekspansi penyimpanan. Tetapi seperti sudah kami beritakan sebelumnya, itu tidak akan murah. Jadi, kecuali Anda bersedia membayar uang tunai untuk kartu ekspansi Xbox, mungkin bukan ide buruk untuk bersikap konservatif dengan pemasangan game Anda.


Xbox Series X Disebut Bakal Boros Penyimpanan