Setia Band Gelar Konser Tunggal, Ada Kejutan Perform Bareng ST 12?

Jika anda butuh jasa pembuatan blog silahkan hubungi www.oblo.co.id

Setia Band Gelar Konser Tunggal, Ada Kejutan Perform Bareng ST 12?


JawaPos.com – Charly Van Houten mengungkapkan Setia Band siap menggelar konser tunggal pada Maret mendatang di salah satu tempat yang cukup besar dan megah. Setia Band akan memperlihatkan kemampuannya berkolaborasi dengan musisi lintas genre dalam durasi sekitar 2,5 jam.

“Ini kita mau garap konser tunggal, on-air ya. Tadi lagi meeting gitu. Rencana sih bulan Maret,” ujar Charly saat ditemui di bilangan Kebon Jeruk Jakarta Barat, belum lama ini.

Konser tunggal Setia Band akan diwarnai kolaborasi dengan penyanyi atau grup musik senior sekaligus junior. Namun sayangnya, Charly belum memberikan bocoran nama karena masih dalam tahap penggodokan.

“Kita kolaborasi dengan jenis jenis musik beragam saat ini. Berasa dulu waktu aku zaman main di kafe bisa bawain lagu jaz, RnB, dangdut dan dengan aliran musik apapun,” ungkap Charly.

Ketika ditanya apakah dalam konser tunggalnya nanti, Setia Band akan ada momen spesial dimana Charly tampil dengan formasi lengkap personel ST12, Charly mengakui ada ide ke arah sana. Karena bagaimana pun Setia Band lahir dari rahim ST12 setelah sempat terjadi ketidaksamaan visi di internal.

“Ada kepikiran ke sana. Makanya lagi dikomunikasikan sama tim untuk menyambungkan sama Pepep. Mudah-mudaha bisa ya. Aku sendiri sudah kangen banget manggung dalam formasi ST12,” jawab Charly.

Dia mengungkap rasa syukur akhirnya bisa menggelar konser tunggal. Setidaknya hal ini dapat mengobati barisan para penggemarnya setelah konser 90 titik yang sempat direncanakan di tahun 2020 tidak terlaksana akibat Covid-19 mewabah di tanah air.

“Sebelum pandemi kita sudah kontrak 90 titik, cuma baru jalan di Bandung sama di Pontianak. Habis kita kena bencana ini. Ditunda gak tahu sampai kapan,” ungkap Charly.

Saksikan video menarik berikut ini:

 


Setia Band Gelar Konser Tunggal, Ada Kejutan Perform Bareng ST 12?