Leicester City vs Manchester City: Pembeda di Bawah Mistar Gawang

Jika anda butuh jasa pembuatan blog silahkan hubungi www.oblo.co.id

Leicester City vs Manchester City: Pembeda di Bawah Mistar Gawang


JawaPos – Kasper Schmeichel pernah berhadapan dengan Scott Carson tepat pada September 14 tahun lalu.

Schmeichel yang berdiri di bawah gawang Manchester City dan Carson sebagai kiper Aston Villa bertanding dalam matchweek keenam Premier League.

Schmeichel menjadi pemenang sekaligus mencatat clean sheet (Cityzens menang 1-0).

Malam nanti Carson-lah yang mengawal gawang Cityzens saat menghadapi Schmeichel sebagai benteng terakhir Leicester City dalam matchweek keempat Premier League di King Power Stadium (siaran langsung Mola TV pukul 21.00 WIB).

Carson (36 tahun) dimainkan Cityzens setelah kiper utama Ederson Moraes terkena larangan bermain ”five day rules” yang diajukan CBF (PSSI-nya Brasil).

Kiper kedua Zack Steffen juga absen karena pemulihan dari Covid-19.

Kondisi yang bisa menjadi pembeda dalam laga di King Power Stadium.

Cityzens tentu sadar tidak mudah menaklukkan Schmeichel setelah juara bertahan Premier League tersebut takluk 0-1 dalam pertemuan terakhir di Community Shield bulan lalu (8/8).

Itu masih ditambah Schmeichel yang tengah bahagia lantaran baru saja membawa Denmark sebagai satu-satunya timnas dengan rekor seratus persen selama kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Eropa. Enam laga di grup F disapu bersih oleh Danish Dynamite.

”Aku merasa sedang menjalani pekan-pekan indah,” ucap Schmeichel di kanal televisi olahraga Denmark TV3 Sport.

Tiga laga kualifikasi terakhir dilalui penjaga gawang 33 tahun itu dengan clean sheet.

Masing-masing melawan Skotlandia (2/9), Kepulauan Faroe (5/9), dan Israel (8/9).

Bagi Schmeichel, itu adalah kali ketiga dirinya dapat mencatatkan 270 menit tanpa kebobolan bersama Danish Dynamite.

Sebelumnya terjadi pada 7–14 Oktober 2020 dan 25–31 Maret 2021.

Hanya, merujuk pada dua laga terakhir Leicester City, gawang The Foxes yang dikawal Schmeichel malah bobol lima kali. Empat kali oleh West Ham dan sekali oleh Norwich City.

”Kami perlu berkaca (dari dua laga sebelumnya, Red) dan mencari tahu kesalahannya. Kami tidak pantas mendapatkannya (kebobolan lima gol, Red),” kata tactician The Foxes Brendan Rodgers kepada Leicester Mercury.

Absennya bek tengah senior (33 tahun) Jonny Evans termasuk alasannya.

Sebab, bek tengah andalan Turki Caglar Soyuncu tidak menjalin koneksi yang bagus dengan Daniel Amartey sebagai pengganti Evans.

Di sisi lain, City bukan hanya tidak bisa memainkan Ederson. Striker City asal Brasil  Gabriel Jesus turut terdampak hukuman.

Itu memberikan kesempatan bagi winger Ferran Torres kembali bermain sebagai false nine.

Sebelumnya, Ferran dipuji Pep lantaran memiliki pergerakan striker sebagus bomber The Foxes Jamie Vardy.


Leicester City vs Manchester City: Pembeda di Bawah Mistar Gawang