Telat Datang, Indra Sjafri Tuding Shin Tae-yong Tak Profesional

Jika anda butuh jasa pembuatan blog silahkan hubungi www.oblo.co.id

Telat Datang, Indra Sjafri Tuding Shin Tae-yong Tak Profesional


JawaPos.com – PSSI merencanakan skuad timnas Indonesia U-19 berangkat ke Spanyol untuk training camp (TC) pada awal Desember ini.

Namun, hingga pekan pertama berakhir, David Maulana dkk belum juga berangkat. Gara-garanya, pelatih timnas U-19 Shin Tae-yong belum tiba di Jakarta.

Shin Tae-yong sebelumnya menyatakan bakal datang ke Jakarta pada 1 Desember. Direktur Teknik PSSI Indra Sjafri kesal dan menuding Shin Tae-yong tak profesional.

Dia membenarkan bahwa sang pelatih memang sudah meminta izin untuk terlambat datang ke Indonesia. ’’Mau check up katanya. Kenapa tidak check up ketika cuti saja?’’ katanya.

Padahal, menurut Indra, pelatih asal Korea Selatan (Korsel) itu sudah diberi waktu cuti yang panjang. Biasanya, cuti dari PSSI maksimal 12 hari setiap tahun.

Namun, karena ada karantina di Korsel selama 14 hari, Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan memberikan kesempatan cuti sebulan kepada Shin Tae-yong karena menyadari keinginan sang pelatih untuk berkumpul bersama keluarga.

Nyatanya, waktu sebulan juga tidak cukup. ’’Padahal, dia (Shin Tae-yong) sudah punya janji dengan timnas dan PSSI,’’ ungkapnya.

Masalah lain adalah staf pelatih dari Shin Tae-yong yang juga berasal dari Korsel ikut-ikutan terlambat. PSSI sudah mengirimkan surat protes. Akhirnya, staf dari Shin Tae-yong berangkat dari Korsel kemarin (6/12) dan hari ini sudah berada di Jakarta.

Memang Shin Tae-yong tetap memantau para pemainnya selama TC di Jakarta. Namun, masalah tak lantas selesai. Sebab, pelatih 51 tahun tersebut harus memaparkan road map-nya kepada PSSI dan Indra sebagai direktur teknik. ’’Kalau bekerja, harus profesional saja,’’ tegas Indra.

Nah, keterlambatan Shin Tae-yong datang ke Indonesia ternyata berimbas. PSSI tidak bisa menyelesaikan proses administrasi tepat waktu lantaran menunggu keputusan Shin Tae-yong terkait dengan jumlah pemain yang dibawa dan staf yang diperlukan selama berada di Spanyol.

Belum lagi, jadwal selama TC di sana. PSSI masih menunggu permintaan Shin Tae-yong soal berapa banyak tim yang dibutuhkan untuk uji coba.

PSSI harus berkoordinasi dan memastikan lawan-lawan timnas U-19 itu tidak punya jadwal selama Desember hingga Januari. ’’Karena road map terlambat dikirim, akhirnya mundur dari rencana semula tanggal 6 Desember,’’ jelasnya.


Telat Datang, Indra Sjafri Tuding Shin Tae-yong Tak Profesional