June 13, 2020 at 09:54AM - Buka Akses Masuk WNA Tergantung Kesiapan Indonesia Hadapi Covid-19 -

Jika anda butuh jasa pembuatan blog silahkan hubungi www.oblo.co.id

Buka Akses Masuk WNA Tergantung Kesiapan Indonesia Hadapi Covid-19

JawaPos.com – Pemerintah akan berencana membuak peluang akses bagi warga negara asing yang ingin berkunjung ke Indonesia. Deputi Bidang Koordinasi Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Odo R.M.Manuhutu mengungkapkan, pihaknya tengah membahas dengan Kementerian Luar Negeri dan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.

“Ini dibahas di ratas kita buka keempat negara kemudian negara lain, tentunya dengan perhatian protokol kesehatan,” ujarnya dalam diskusi virtual, Jumat (12/6).

Odo menjelaskan, akses masuk bagi wisatawan asing dimulai dari empat negara terlebih dahulu yaitu Republik Rakyat Tiongkok (RRT), Korea Selatan (Korsel), Jepang, dan Australia. “Saat ini di kita sedang merancang travel bubble untuk 4 negara, RRT, Korsel, Jepang dan Australia,” ucapnya.

Odo menegaskan kemungkinan travel bubble ini akan digunakan terlebih dahulu bagi para pengusaha untuk perjalanan bisnis. Nantinya, para wisatawan yang bertujuan untuk plesiran baru masuk. “Pada awalnya itu yang berpergian dalam waktu dekat ini kan pengusaha untuk business trip. Namun, tidak menutup kemungkinan buat wisatawan, gerbong yang menarik itu pengusaha datang ke Indonesia,” jelasnya.

Meskipun demikian, terkait kapan WNA dapat berkunjung ke Indoenesia belum ditetapkan. Hal itu bergantung dari kesiapan kondisi Indonesia dalam menghadapi Covid-19. Sehingga rencana ini pun akan dibicarakan dengan Gugus Tugas Covid-19. “Kita nggak bisa bilang kapannya ya, tergantung dari situasi di masing-masing daerah,” kata Odo.

Buka Akses Masuk WNA Tergantung Kesiapan Indonesia Hadapi Covid-19