Terpapar Covid-19, Kondisi Aurel Hermansyah Membaik, Arsy Telah Sembuh

Jika anda butuh jasa pembuatan blog silahkan hubungi www.oblo.co.id

Terpapar Covid-19, Kondisi Aurel Hermansyah Membaik, Arsy Telah Sembuh


JawaPos.com – YouTuber Atta Halilintar mengungkapkan kondisi terkini Aurel Hermansyah dan keluarganya yang sempat terpapar Covid-19. Empat orang yang terpapar yaitu Aurel, Ashanty, Azriel, dan Arsy. Sampai saat ini baru Arsy yang sudah dinyatakan sembuh.

“Aku dengar baru Arsy yang negatif. Kalau yang lainnya belum dapat kabar,” kata Atta Halilintar saat ditemui di bilangan Senayan, Jakarta, Senin (1/3) malam.

Kendati tiga orang lainnya belum negatif, Atta mengatakan kondisi kesehatan mereka sudah mulai membaik, termasuk Aurel Hermansyah. Saat video call dengannya, Atta mendapati calon istrinya itu sudah dalam keadaan segar dan terlihat lebih bersemangat.

“Alhamdulillah katanya CT sudah tinggi, sedang menuju kesembuhan. (Aurel) Sudah segar sih ya,” tuturnya lebih lanjut.

Atta Halilintar berusaha mengurusi seorang diri semua persiapan pernikahan dengan Aurel Hermansyah. Dengan harapan ketika sudah sembuh, mereka bisa segera ngebut mempersiapkan pernikahan. Prosesi akad nikah rencananya akan dilaksanakan pada 21 Maret mendatang.

“Persiapan sudah 70 persen, menyiapkan segalanya. Karena ini nggak gampang ya, banyak hal yang harus diurus,” ungkapnya.

Namun, jika kesembuhan Aurel berdekatan dengan hari H, tidak menutup kemungkinan acara pernikahan mereka ditunda sekitar seminggu dari tanggal yang dijadwalkan di awal. Agar ada waktu cukup untuk mematangkan segala mempersiapkan pernikahan.

“Kita kan harus ngukur baju, harus nyiapin yang lain-lain. Bisa jadi diundur seminggu. Tapi aku belum tahu, belum mau kasih tahu tanggalnya ya. Karena takutnya nanti janji-janji. Kan ini semua tergantung kehendak yang di Atas, kita nggak pernah tahu,” ungkapnya.

Akad nikah Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah rencananya akan dilaksanakan pada 21 Maret 2021 di salah satu masjid besar dan megah. Atta beberapa waktu lalu sudah melakukan survei ke Masjid Istiqlal soal kemungkinan menggunakan masjid terbesar di Asia Tenggara itu sebagai tempat dilaksanakannya prosesi sakral.

Untuk resepsi pernikahan, Aurel dan Atta sepakat akan menggelarnya setelah Bulan Ramadan nanti. Akad dan resepsi sengaja dibuat terpisah supaya mereka dapat mempersipakannya dengan baik. Pasangan ini berencana menggelar tiga kali resepsi sekaligus agar bisa mengundang semua keluarga, teman, dan relasi. Selain itu, resepsi pernikahan digelar tiga kali supaya lebih mudah menerapkan protokol kesehatan.

Saksikan video menarik berikut ini:


Terpapar Covid-19, Kondisi Aurel Hermansyah Membaik, Arsy Telah Sembuh