Masih 19 Tahun, No 15 Dunia, Tampil Dahsyat, dan Jadi Juara

Jika anda butuh jasa pembuatan blog silahkan hubungi www.oblo.co.id

Masih 19 Tahun, No 15 Dunia, Tampil Dahsyat, dan Jadi Juara


JawaPos.com – Petenis muda Italia Jannik Sinner makin menggila. Meski baru 19 tahun, dia sudah mampu merengkuh gelar ATP Tour ketiganya sepanjang karier.

Sinner kemarin (9/8) menjadi kampiun Washington Open setelah menaklukkan petenis tuan rumah Mackenzie McDonald 7-5, 4-6, 7-5.

Hasil itu membuat Sinner kini tercatat menjadi petenis di bawah usia 20 tahun pertama yang mampu merengkuh sebuah gelar ajang berlevel ATP 500.

Lebih dari itu, titel itu sudah kali kedua yang dia rengkuh musim ini. Sebelumnya, dia juga mengangkat piala di ajang Great Ocean Road Open pada Februari lalu.

’’Ini bukan perkara menjadi petenis termuda atau apa pun. Aku sama sekali tidak peduli akan itu. Banyak petenis lebih muda dan lebih hebat dariku. Semua ini hanya tentang keinginanku untuk terus berkembang. Terus bekerja keras,’’ ucap Sinner yang berada di peringkat 15 dunia itu dilansir ESPN.

Hasil tersebut membuat mimpi McDonald merengkuh gelar ATP Tour pertamanya sepanjang karier buyar. Petenis 26 tahun itu memberikan perlawanan sengit untuk Sinner dengan memainkan laga final itu selama nyaris tiga jam.

’’Saya sudah berjuang sekeras yang saya bisa,’’ ucap McDonald. ’’Jannik (Sinner) adalah pemain muda hebat. Dia memaksaku mengeluarkan semuanya di laga ini. Semuanya sudah aku tinggalkan di lapangan,’’ tambah petenis peringkat ke-107 dunia tersebut dilansir Tennis.com.


Masih 19 Tahun, No 15 Dunia, Tampil Dahsyat, dan Jadi Juara