Setelah Laga Melawan Rans Cilegon FC, Skuad Persebaya Lengkap

Jika anda butuh jasa pembuatan blog silahkan hubungi www.oblo.co.id

Setelah Laga Melawan Rans Cilegon FC, Skuad Persebaya Lengkap


JawaPos.com – Akhir pekan ini skuad Persebaya Surabaya dipastikan makin komplet. Selain sudah ada empat pemain asing, pemain Green Force yang saat ini masih menjalani karantina di Jakarta setelah membela timnas Indonesia di ajang kualifikasi Piala Dunia 2022 sudah bergabung.

Pelatih Persebaya Aji Santoso membenarkan hal tersebut. Dia menuturkan, setidaknya dua dari lima pemain yang dipanggil timnas akan bergabung latihan Sabtu lusa (19/6). Keduanya adalah Arif Satria dan Rizky Ridho.

’’Ady (Setiawan) izin mau pulang dulu. Dia akan kembali dan ikut berlatih tanggal 21 Juni,’’ ujarnya.

Sementara itu, Koko Ari tampaknya masih akan istirahat dulu. Sedangkan Rachmat Irianto menjadi salah satu pemain yang dipanggil pihak sponsor bersama Ricky Kambuaya dan Samsul Arif untuk melawan Rans Cilegon FC besok (18/9). Termasuk bersama Aji dan asisten pelatih Persebaya Bejo Sugiantoro.

Tiga pemain plus dua pelatih itu baru pulang dari Jakarta pada 19 Juni. Sangat mungkin Rian, Ricky, dan Samsul diberi waktu istirahat lebih dulu. Sedangkan Koko masih dirawat karena cedera yang dialami sewaktu bersama timnas.

Kemarin (16/6) skuad Persebaya diliburkan. Aji mengatakan, hal itu dilakukan setelah pada Senin-Selasa lalu pemain diberi materi latihan fisik yang keras. Dia memberi waktu libur karena ingin otot para pemain rileks lebih dulu.

’’Saya tidak mau memaksa karena nanti dampaknya bisa cedera. Memang program saya seperti itu. Libur sehari setelah dua hari latihan keras,’’ tegasnya.

Tapi, khusus pemain asing, kemarin pihaknya memberi materi latihan tambahan. Khususnya kepada Bruno Moreira. ’’Ya biar kondisi fisiknya bisa segera mengejar ketertinggalan dari pemain lain,’’ jelasnya.

Mantan pelatih Persela itu merancang pekan ini bakal ada uji coba untuk pemain. Uji coba dilakukan untuk melihat sejauh mana fisik Rendi Irwan dkk setelah latihan beberapa pekan terakhir.

’’Saya juga ingin melihat cara main anak-anak seperti apa walaupun memang selama ini saya hanya sedikit memberi latihan taktikal,’’ ucapnya.


Setelah Laga Melawan Rans Cilegon FC, Skuad Persebaya Lengkap