Vaksinasi Dosis Pertama Bagi Penyandang Disabilitas Hampir 100 Persen

Jika anda butuh jasa pembuatan blog silahkan hubungi www.oblo.co.id

Vaksinasi Dosis Pertama Bagi Penyandang Disabilitas Hampir 100 Persen


JawaPos.com – Cakupan vaksinasi dosis pertama bagi penyandang disabilitas di enam provinsi Jawa dan Bali telah mencapai 99,8 persen. Keenam provinsi tersebut adalah Banten, DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, dan Bali.

“Vaksin yang digunakan adalah vaksin Sinopharm hibah dari Raja Uni Emirat Arab didistribusikan kepada 225 ribu sasaran di enam provinsi tersebut,” kata Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Wiku Adisasmito dalam keterangannya, Senin (11/10).

Pelaksanaan vaksinasi bagi penyandang disabilitas merupakan kerja kolaborasi Kementerian Kesehatan, Kementerian Sosial, Kementerian Dalam Negeri (Direktorat Jenderal Dukcapil), serta Pemerintah Daerah.

Sementara itu, hingga Rabu (6/10) sudah 90.638.945 penduduk Indonesia atau 45,44 persen dari total sasaran vaksinasi telah mendapatkan vaksin dosis pertama. Sedangkan 53.328.259 penduduk atau sebesar 25,6 persen dari total sasaran vaksinasi telah mendapatkan vaksin dosis kedua.

“Adapun target total vaksinasi sampai tahap akhir yaitu adalah 208.265.720 penduduk,” papar Wiku.

Dia mengutarakan, dengan terus dipenuhinya kebutuhan vaksinasi, kepada masyarakat yang masuk dalam kategori sasaran vaksin, namun belum divaksin agar dapat mendaftarkan diri ke fasilitas vaksin terdekat agar segera menerima vaksin.

“Sementara bagi masyarakat yang telah divaksin, baik dosis pertama atau kedua harap tetap disiplin dan menerapkan protokol kesehatan. Agar dapat melindungi diri sendiri dan orang lain secara maksimal,” tandas Wiku.


Vaksinasi Dosis Pertama Bagi Penyandang Disabilitas Hampir 100 Persen