KPK Buka Kunjungan Tahanan Secara Online Pada Hari Raya Idul Adha

Jika anda butuh jasa pembuatan blog silahkan hubungi www.oblo.co.id

KPK Buka Kunjungan Tahanan Secara Online Pada Hari Raya Idul Adha


JawaPos.com – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) membuka pelayanan kunjungan tahanan pada perayaan Hari Raya Idul Adha 1441 Hijriah yang jatuh pada Jumat (31/7) besok. Namun, kunjungan tersebut hanya bisa dilakukan secara daring (online).

“Pelayanan kunjungan menggunakan sistem kunjungan online yang akan diselenggarakan pada 10 Dzulhijah 1441 H atau Jumat, 31 Juli 2020. Waktu kunjungan online pada pukul 08.00 – 11.00 WIB,” kata pelaksana tugas (Plt) juru bicara KPK, Ali Fikri dalam keterangannya, Kamis (30/7).

“Para tahanan KPK yang beragama muslim melaksanakan salat Idul Adha di Rutan KPK Pomdam Jaya Guntur,” sambungnya.

Kunjungan dengan teknis daring ini dilakukan untuk mencegah penyebaran virus korona atau Covid-19. Para keluarga tahanan KPK diberikan waktu untuk mengisi box khusus makanan sejak pukul 08.00 sampai dengan 09.00 WIB.

“Untuk pengiriman makanan menggunakan box kecil untuk masing-masing tahanan dan tambahan satu box besar per Rutan. Pengisian box hanya khusus makanan,” ucap Ali.

KPK memberikan keleluasaan untuk para tahanan agar bisa makan bersama. Namun, hal itu harus tetap mematuhi protokol kesehatan.

“Makan bersama oleh tahanan dapat dilaksanakan di masing-masing Rutan. Tetapi harus tetap mengikuti protokol kesehatan pada jam 09.30-11.00 WIB,” tandasnya.


KPK Buka Kunjungan Tahanan Secara Online Pada Hari Raya Idul Adha